sponsor blogku

Selasa, 30 Maret 2010

Hukum Faraday

  Arah medan listrik di beberapa titik dapat di lukiskan secara grafis dengan menggunakan garis-garis gaya.konsep ini di kemukakan oleh Michael faraday yang berbunyi:
   Sebuah garis gaya dalam suatu medan listrik adalah sebuah garis gaya yang dilukiskan apabila garis singgung pada setiap titiknya menunjukan arah medan listrik pada titik tersebut.
  Garis gaya menuju keluar dari muatan positif dan masuk menuju kemuatan negatif. untuk menunjukan arah-arah garis gaya dapat dilakukan percobaan sebagiai berikut:
  Kuat medan listrik pada sebuah titik di dalam ruang adalah sebanding dengan jumlah garis gaya per satuan luas permukaan yang tegak lurus  dengan medan listrik pada titik tersebut. dapat disimpulkan bahwa kuat medan listrik akan terasa kuat apabila jarak antara kedua muatan tersebut saling berdekatan. sehingga garis gaya yang dihasilkan sangat rapat. sebaliknya jika kedua muatan tersebut berjauhan,maka kuat medan listrik yang terbentuk akan lemah.
  Pengunaan dari potensial listrik dapat dihubungkan dengan konsep medan listrik ,dasar-dasar rangkaian listrik serta masalah praktis yang terkait dengan piranti-piranti listrik. untuk menjelaskan definisi dan sifat  dari dua buah titik yang saling beda potensial dan terletak pada sebuah medan listrik  sebagai beda potensial antara dua titik tersebut.
  Beda potensial antara dua titik adalah kerja yang dilakukan per satuan muatan jika muatan tersebut dipindahkan.dalam satuan SI, satuan beda potensial listrik adalah volt (disingkat V), dengan 1 volt =1 joule/coloumb. potensial listrik dapat didefinisikan sebagai bentuk perbandingan energi listrik dengan muatan titik tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

click here